DPM - "Saya selalu bangga menjadi seorang Katolik dan merasa bahwa saya punya kehidupan yang istimewa karena iman Katolik saya. Saya telah mengabaikan tugas saya untuk menyebarkan Injil dan hidup egois. Aku merasa amat bersalah karena ini", demikian kata Kim berucap.
Kim mengungkapkan keinginannya untuk dapat mengambil bagian yang lebih aktif dalam memberitakan Injil dan untuk dapat membawa orang kepada Kristus melalui karyanya di dunia perfilman.
"Saya hanya berharap agar setiap orang dapat merasakan cinta yang saya rasakan dari Allah", ujar Kim .
Pada 7 Desember 2012 komunitas online memposting suatu catatan dengan judul, "Kim Tae Hee menentang seks pra-nikah dan aborsi."
Kim Tae-hee ( Korea: 김태희 , lahir 29 Maret 1980 ) adalah seorang aktris Korea Selatan dan model. Dia terkenal karena perannya dalam drama Korea seperti Iris, Love Story in Harvard, My Princess, Stairway to Heaven, Jang Ok-jung, Living by Love.
Kim Tae - hee lahir pada tanggal 29 Maret 1980 di Busan, Korea Selatan. Dia adalah anak kedua dari tiga anak. Kim memiliki seorang kakak dan adik, Lee Wan, yang juga seorang aktor dan muncul dalam serial drama televisi yang dibintanginya, Stairway to Heaven .
Kim pindah ke Kota Ulsan sebagai seorang anak. Dia memiliki rata-rata '100' untuk semua mata pelajaran selama tiga tahun di sekolah menengah.
Dia menambahkan, "Aku ini seorang Katolik yang setia jadi aku agak konservatif. Aku pasti menentang seks pra-nikah dan aborsi."
Artris yang terkenal karena terlihat menakjubkan kebaikanya , Kim Tae-hee mengungkapkan bahwa kecantikan hanyalah sebatas kulit. Itu dia ucapkan ketika dia mengambil waktu untuk memberitakan Injil kepada orang beriman melalui buletin Gereja Katolik Roma di Korea itu, yang diterbitkan pada 27 Mei 2012.
Kim adalah salah satu yang paling populer dan banyak diminati endorser produk2 di Korea . Ia telah menjadi juru bicara untuk merek populer termasuk Cyon, Paris Baguette, LG, iRiver, Hera, Ohui, Vivian, Daewoo Matiz, Klasse, Samsung, Olympus, My House/Root, Crencia, KT Smard Card, Kalus, ZEC, BC Card, Maxwell House, S - Oil, Corn Silk Tae, Toyota dan Prugio.
+++
Fratres,
Marilah juga mendoakan Kim Tae-hee, agar tetap setia pada iman Katolik dan bertahan sampai pada kesudahannya.
---
"sin fallax gratia et vana est pulchritudo mulier timens Dominum ipsa laudabitur"--"Kemolekan adalah bohong dan kecantikan adalah sia-sia, tetapi isteri yang takut akan TUHAN dipuji-puji." (Ams 31:30)
[+In Cruce Salus, Pada Salib Ada Keselamatan. ~Thomas A Kempis, 'de Imitatione Christi' II, 2, 2]
**Keterangan Gambar:
Artis layar kaca, layar lebar dan model dari Korea Selatan, seorang puteri Gereja Katolik, namanya Kim Tae - hee.
Merupakan tradisi yang amat mulia, perempuan mengenakan penutup rambut seperti yang dilakukan Yuna Kim, pada saat perayaan misa Ekaristi walau pun KINI sudah tidak menjadi lagi sebagai suatu kewajiban.
Di Korea Selatan dan di beberapa negara dengan tradisi Katolik yang tua sampai pada masa kini, sebagian besar perempuan masih mengenakan mantila, atau kerudung penutup kepala pada saat menghadiri perayaan Kurban Kudus misa Ekaristi. Dasar alkitabiah penggunaan Mantila atau kerudung penutup kepala seperti pada ayat 1Kor 11:13 ini:
"Pertimbangkanlah sendiri: Patutkah perempuan berdoa kepada Allah dengan kepala yang tidak bertudung?"
Rasul Paulus dalam Kitab Suci menuliskan bahwa wanita TIDAK BOLEH berdoa dalam Gereja tanpa kerudung
Sumber:
-Oleh Carla Sunwoo [carlasunwoo@joongang.co.kr]
Saya selalu bangga menjadi seorang Katolik
Reviewed by jmw
on
Saturday, September 07, 2013
Rating:
No comments:
Sopan Santun Anda Sangat Kami Hargai
" Aquila non capit muscas "